Latest News

Ikuti Fit and Propertest, Abisai Rollo Berterima Kasih Jika Gerindra Beri Rekomendasi


Bakal calon Wali Kota Jayapura Abisai Rollo didampingi pengurus DPD Partai Golkar Kota Jayapura foto bersama panelis usai fit and propertest di Partai Gerindra, Senin, 3 Juni 2024.

Berita Golkar – Calon Walikota Jayapura Periode 2024 – 2029, Abisai Rollo mengikuti Fit and Propertest Bakal Calon Wali Kota Jayapura yang digelar di DPD Partai Gerindra Provinsi Papua di Bucend II Entrop, Kota Jayapura, Senin, 3 Juni 2024.

ABR, sapaan akrabnya, datang didampingi Ketua DPD Partai Golkar Kota Jayapura, Ahmad Sudjana, Sekretaris Partai Golkar, Syamsier Husein, Wakil Ketua Bappilu Partai Golkar, Yulia Rahman dan anggota DPRD dari Partai Golkar terpilih.

Usai fit and propertest, Abisai Rollo mengakui jika pertanyaan yang diberikan kepadanya hampir sama dengan semua partai.

“Semua partai sama bagaimana kita bersama – sama membangun kota ini untuk dinikmati masyarakat Kota Jayapura, berkaitan dengan air bersih, PAD, tata kota termasuk bangunan yang dibangun di daerah aliran sungai hingga terjadi banjir dan lainnya,” kata Abisai Rollo.

“Kemudian dari panelis Gerindra menanyakan kira–kira nanti jika saya menjadi Wali Kota. Gerindra kira–kira bisa berapa kursi di 2029 dan saya katakan yang penting jangan lewat dari Golkar. Tuhan  yang tahu, karena kita manusia biasa,” kata ABR yang juga Ketua DPD Golkar Kota Jayapura.

“Terima kasih Gerindra jika nanti pada akhirnya berkenan memberikan rekomendasi kepada saya bersama dengan Partai Golkar dan partai lainnya bersama–sama dengan kita untuk maju sebagai calon walikota Jayapura,” ujarnya.

Apalagi, lanjut Abisai Rollo, Partai Golkar bersama dengan Partai Gerindra tegak lurus dalam Pilpres mendukung Prabowo Subianto–Gibran Rakabuming Raka.

“Mudah-mudahan koalisi itu sampai ke daerah termasuk Kota Jayapura. Saya berharap saya mendapat rekomendasi dari Partai Gerindra untuk bersama Partai Golkar dan partai lain yang nantinya bersama kita untuk persiapan maju Pilkada Kota Jayapura,” ujarnya.

ABR mengakui, saat ini hampir semua partai dirinya sudah mendaftar. Bahkan, nanti ada partai yang melakukan visi misi di Jakarta.

“Saya terima kasih kepada gerbong Golkar ini. Jadi waktu pendaftaran saya masih di Jakarta. Tetapi ketua fraksi dan juga anggota, Sekertaris Partai Golkar semua antusias untuk mendaftarkan saya ke semua partai. Setelah saya kembali, solid dan saya berkunjung bersilahturahmi untuk menyampaikan visi dan misi. Jadi kami Golkar tetap solid,” bebernya.

Soal wakil yang akan mendampinginya, ABR mengaku jika dengan H Rustan Saru masih berjalan.

Sebab, Pilkada normalnya digelar tahun 2022, namun pihaknya sudah membangun komunikasi dengan H Rustan Saru sejak tahun 2020.

“Sampai sekarang masih tetap jalan. Namun, kembali ke survei juga. Karena dari PKS masih ada beberapa nama diantaranya H Darwis Massi, namun saya minta survei saja. Siapa survei yang tinggi, nanti jadi pasangan,” imbuhnya.

Scroll to top