Latest News

Ketum Airlangga: Beri Kemudahan Caleg Perempuan saat Kampanye


Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto.

Berita Golkar – Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto meminta para kader Golkar memberi kemudahan bakal calon legislatif perempuan diberi kemudahan dalam kampanye di pemilihan legislatif (Pileg) tahun 2024 mendatang.

Hal itu ditegaskan Airlangga Hartarto ketika jumpa media usai rapat kerja nasional (Rakernas) Partai Golkar yang diselenggarakan di Kantor DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli, Jakarta Barat, Minggu (4/6).

Airlangga menuturkan dalam Rakernas Partai Golkar banyak suara yang meminta agar memberikan kesempatan kepada wanita diberlakukan kuota 30 persen.

“Dan juga tentu kita untuk caleg wanita diberikan kemudahan kemudahan dalam kampanye nanti,” kata Airlangga.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini menambahkan, seluruh ketua DPD Partai Golkar se-Indonesia, dan ketua umum organisasi massa hasta karya yang tergabung dalam Partai Golkar memiliki tanggung jawab atas pemenangan pileg, pilkada dan pilpres.

“Baik oleh DPP, ketua ketua provinsi, ketua ketua kabupaten, kota dalam seluruh tingkatannya, seluruhnya berkewajiban untuk memenangkan Partai Golkar,” tutupnya.

Scroll to top