Latest News

Mesin Partai Golkar Jambi Makin Kuat Hadapi Pemilu 2024


Suasana konsolidasi pengurus Partai Golkar Provinsi Jambi.

Berita Golkar – Partai Golkar Provinsi Jambi semakin solid dan makin kuat menghadapi pemilu legislatif dan presiden 2024 mendatang. Ini sangat beralasan setelah melihat hal komposisi kepengurusan terbaru hasil revitalisasi.

”Dengan adanya revitalisasi pengurus daya yakin. Apalagi melihat komposisi dan penempatan yang duduk di bidangnya kita makin solid dan makin kuat menghadapi pemilu mendatang,” katanya.

Revitalisasi komposisi pengurus Partai Golkar Jambi bertujuan untuk lebih memperkuat Partai Golkar menjadi partai Pemenang di Jambi dan Nasional.

Dan Airlangga Presiden 2024, lalu untuk menjawab semua tantangan dalam pesta politik tahun 2024 di Provinsi Jambi.

“Sesuai amanah partai, kita melakukan konsolidasi dan evaluasi dengan melibatkan seluruh pengurus dan kader Partai Golkar,” ungkap Cek Endra.

Alasan revitalisasi dilakukan karena ada fungsionaris Partai Golkar Jambi tidak aktif.

“Kita lakukan revitalisasi komposisisi kepengurusan agar lebih maju lagi dan berjaya, tujuan kita jelas untuk memenangkan Partai Golkar di Jambi, nasional serta Airlangga Presiden 2024,” jelas Cek Endra.

Sementara itu, Sekretaris Partai Golkar Provinsi Jambi, Drs Pahrul Rozi M.Si menjelaskan, bahwa pengesahan komposisi dan personalia pengurus DPD Partai Golkar Jambi diakukan untuk memantapkan tingkat konsolidasi organisasi.

“Hal ini harus dilaksanakan dengan tujuan besar menciptakan keuanggulan kader Golkar yang siap berjuang memenangkan Partai Golkar di pesta Politik tahun 2024,” singkat Pahrul Rozi.

Scroll to top