Jabatan Strategis Sekretaris dan Bendahara Ketua Harian DPD I Golkar Sulsel
Berita Golkar – Taufan Pawe telah resmi menduduki kursi Ketua DPD I Golkar Sulsel, kini jabatan Sekretaris dan Bendahara Ketua harian yang menjadi rebutan kader Partai Golkar Sulawesi Selatan (Sulsel)
Hal itu pun dinanti-nanti publik, siapa kader Golkar yang akan menduduki posisi strategis di partai Golkar Sulsel, seperti ketua harian, Sekretaris Bendahara, Ketua Bappilu dan OKK
Hingga sejumlah nama, seperti Arfandi Idris, Kadir Halid, Ina Kartika Sari, Abdillah Natsir, Armin Mustahil Toputiri disebut-sebut berpeluang menduduki posisi yang banyak diperebutkan kader Partai Golkar.
Namun hal tersebut kembali pada tim formatur, yang akan menentukan siapa yang dianggap layak menduduki posisi strategis tersebut.
Meski dikatakan, posisi dari jabatan tersebut merupakan kewenangan ketua terpilih, namun ada ada kebersamaan yang harus di pertimbangkan Taufan Pawe, mengingat beliau adalah sosok pemimpin yang menjunjung tinggi komitmen dan kebersamaan.
Untuk tidak menimbulkan konflik kepentingan, TP diprediksi tidak akan mengakomodir calon sekretaris Bendahara, Ketua Harian Ketua Bappilu dan Ketua OKK yang ikut menyusun formatur
Ketua DPD II Golkar Soppeng Andi Kaswadi Razak menyebutkan dirinya menyerahkan kepada tim formatur dan ketua terpilih siapa kader yang akan mengisi posisi jabatan di kabinet yang akan dipimpinnya
“Kita Serahkan saja kepada Ketua Terpilih dan Formatur untuk menyusun kabinet kerja TP di DPD I Golkar Sulsel, dan siapapun orangnya jelas bisa lebih baik dari periode sebelumnya, ” Kata Andi Kaswadi.
Hingga di katakan, bila dirinya tidak mendorong nama untuk menduduki posisi strategis di Partai Golkar, asalkan Ketua terpilih bisa mengakomodir seluruh faksi-faksi di Golkar
Hingga beredar Kabar jika TP sebagai Ketua Tim Formatur tidak akan menempatkan mereka yang masuk dalam tim formatur menduduki jabatan strategis di partai Golkar
Mengingat posisi strategis akan diisi oleh orang-orang yang mampu bekerja sama dengan dirinya, mengingat TP harus berhati-hati dalam menentukan kepengurusannya agar ke depan tidak akan menjadi benalu.
Hingga beredar kabar jika Ketua Harian akan dijabat seorang Politisi perempuan, sekretaris dan Bendahara berasal dari kelompok pendukungnya maju di musda.
Sementara itu Taufan Pawe selaku Ketua tim Formatur mengaku belum memutuskan siapa yang akan menduduki jabatan strategis tersebut, mengingat saat ini tim formatur masih memiliki waktu tiga hari dalam. Menyusun struktur.
“Belum ada yang di posisi tersebut, insya Allah sebelum batas waktu yang diberikan semua akan berakhir,” Kata Taufan Pawe saat dikonfirmasi.