BERITA

Lolos ke DPRD Jabar, Caleg Golkar Ade Puspitasari Raih Suara Terbanyak Ketiga di Dapil 8

Caleg dari Partai Golkar Ade Puspitasari kembali berhasil dapatkan kursi DPRD Provinsi Jawa Barat (DPRD Jabar).

Berita Golkar – Dalam Pemilu 2024, caleg dari Partai Golkar Ade Puspitasari kembali berhasil dapatkan kursi DPRD Provinsi Jawa Barat (DPRD Jabar).

Ade Puspitasari merebut kursi DPRD Jabar dari Dapil 8 yang meliputi Kota Bekasi-Kota Depok.

Pada hasil rekapitulasi KPU tingkat Kota Bekasi, Ade Puspitasari yang juga Ketua DPD Partai Golkar Kota Bekasi 2021-2026 berhasil meraup 74.275 suara.

Secara umum, anak mantan Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi itu ada di peringkat ketiga terbanyak di Dapil 8.

Ade Puspitasari hanya kalah suara dari caleg PKS Heri Koswara yang meraih 168.194 sura dan sesama caleg Golkar, Farabi El Fouz yang meraup 131.229 suara.

Dari jatah 11 kursi yang tersedia di DPRD Jabar dari dapil 8, Golkar sendiri sukses menempatkan 2 calegnya.

Sedangkan PKS menempatkan 3 wakilnya di DPRD Jabar. Sisanya, masing-masing 1 kursi untuk caleg Gerindra, PDIP, PAN, PKB, Partai Demokrat dan PSI.

Menanggapi hal itu, Ade Puspitasari bersyukur bisa kembali duduk sebagai legislator di DPRD Jabar.

Menurut dia, hal ini merupakan bukti kepercayaan terhadap dirinya untuk bisa memperjuangkan berbagai aspirasi masyarakat di Dapil 8 Kota Bekasi-Kota Depok.

“Terima kasih untuk kepercayaan warga kepada saya dan juga Partai Golkar,” kata dia.

Ia pun komitmen menjaga kepercayaan masyarakat dengan mendukung perkembangan positif di Kota Bekasi dan Kota Depok.

DPD Golkar DKI Jakarta Minta Semua Pihak Hormati Hasil Pemilu 2024

Sekretaris DPD Partai Golkar DKI Jakarta, Basri Baco.

Berita Golkar – Masyarakat diimbau untuk bijak dan cerdas dalam menyikapi hasil Pemilihan Presiden (Pilpres) yang akan diumumkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu (20/3).

“Damai itu indah, menang kalah hal biasa. Semua harus bisa legawa dan berbesar hati,” kata Sekretaris DPD Partai Golkar DKI Jakarta, Basri Baco kepada wartawan, Selasa (19/3).

Dengan menghormati hasil Pemilu, kerawanan konflik dan ketegangan akan dapat dihindari. Hal ini juga akan mencegah meletusnya kerusuhan saat pengumuman seperti Pemilu 2019 lalu.

“Keutuhan NKRI adalah yang utama. Bagaimanapun kita adalah saudara sebangsa dan setanah air,” sambung Ketua Fraksi Golkar DPRD DKI Jakarta itu.

Setelah pengumuman hasil resmi pemilu, sengketa atau gugatan terhadap hasil pemilihan dapat diajukan ke Mahkamah Konstitusi oleh pihak-pihak yang merasa dirugikan.

Pihak yang mengajukan gugatan harus menyampaikan bukti-bukti yang memadai untuk memperkuat argumen mereka.

Mahkamah Konstitusi akan memeriksa bukti-bukti tersebut dan memutuskan apakah hasil pemilihan sah atau tidak.

Zainal Arifin: Golkar Jatim Bulat Dukung Airlangga Hartarto Kembali Maju Ketua Umum

Ketua Umum DPP Golkar, Airlangga Hartarto.

Berita Golkar – Wakil Ketua DPD Partai Golkar Jatim Zainal Arifin menegaskan Jawa Timur bulat mendukung Airlangga Hartarto untuk kembali maju sebagai calon ketua umum di forum Munas mendatang.

Hingga saat ini, dipastikan tidak ada nama calon lain yang menjadi aspirasi dari Jawa Timur.

Anang, sapaan akrab Zainal Arifin itu, Golkar Jatim solid tidak terpengaruh nama lain di bursa calon ketua umum jelang Munas.

“Kalau kita dari kemarin itu merapatkan barisan tidak ada nama-nama lain. Kalau dari Jawa Timur aspirasinya cuma satu hanya ke Pak Airlangga Hartarto,” kata Anang, Selasa (19/3/2024).

Banyak tolak ukur yang dinilai sebagai bentuk kesuksesan Airlangga dalam memimpin Partai Golkar.

Salah satu yang mencolok adalah kenaikan perolehan suara dan kursi Partai Golkar hasil Pemilu 2024.

Ditinjau dari kesuksesan tersebut, Airlangga dinilai layak untuk dipilih kembali.

“Keberhasilan hari ini kursi kita di semua tingkatan kan meningkat. Artinya, alangkah lebih baiknya orang yang berprestasi itu harus diberikan reward. Maksud reward adalah karena beliau mampu membesarkan partai,” ujar Anang.

Soliditas dukungan itu tidak hanya dari struktural Golkar Jatim. Anang membenarkan jika dalam rapat pleno beberapa waktu lalu, para ketua Golkar di 38 kabupaten/kota sudah menyatakan sepakat untuk mendukung kembali Airlangga.

“Tidak ada aspirasi nama lain yang disampaikan. Sehingga kami solid,” ungkapnya.

Ribuan Desa Belum Teraliri Listrik, Golkar Minta Pemerintah Siapkan Anggaran Pembiayaan

Anggota Komisi VII DPR RI, Mukhtarudin.

Berita Golkar – Anggota Komisi VII DPR RI Fraksi Partai Golkar Mukhtarudin meminta pemerintah agar wajib menyiapkan anggaran pembiayaan terhadap listrik bagi desa dan dusun di seluruh wilayah 3T (Tertinggal, Terdepan dan Terluar).

“Khususnya di Kalimantan Tengah, ada sekitar 400 an desa lebih yang belum teraliri listrik. Bahkan ada kecamatan yang belum teraliri listrik. Belum lagi pada 3T yang lain seperti Papua dan Maluku,” tegas Mukhtarudin dikutip Rabu, (20/3/2024).

Politisi Golkar Dapil Kalimantan Tengah ini mengingatkan bahwa listrik Desa merupakan program prioritas Presiden Joko Widodo yang harus selesai pada tahun 2025 mendatang.

“Nah lho. Ini kalo Pemerintah tidak menyiapkan anggaran terhadap penyelesaian listrik desa ini. Lalu sampai kapan daerah 3T ini menikmati keadilan energi,” tutur Mukhtarudin.

Oleh karena itu, peraih tokoh peduli daerah terbaik Parlemen Award 2023 ini meminta negara wajib hadir guna untuk memberikan pelayanan, pemertaan energi listrik bagi rakyat nya sendiri.

“Pak Menteri, Listrik ini menjadi barang langka di desa-desa terpencil. Ini yang harus diprioritaskan,” beber Mukhtarudin.

Indonesia hari ini sudah ke 79 tahun merdeka. Tapi, masih ada ribuan desa di negeri ini yang belum mendapatkan akses listrik.

“Sudah 79 tahun kita merdeka tapi masih banyak desa kita hingga saat ini belum menikmati listrik dan masih hidup dalam kegelapan,” beber Mukhtarudin.

Bahkan, lanjut Mukhtarudin, masyarakat swadaya diri sendiri untuk menikmati listrik yakni harus beli solar, beli mesin untuk bisa terang.

“Ini saya kira, sama saja membebankan dan memiskinkan rakyat. Rakyat yang memang sudah miskin dan semakin miskin,” ujarnya.

Oleh karena itu, Anggota Banggar DPR RI ini bilang pemerintah wajib hadir menyiapkan akses listrik untuk sejumlah desa di tanah air.

“Kalau pembiayaan listrik desa tidak melalui PMN (Penyertaan Modal Negara) kepada PLN, maka plan B nya apa. Agar listrik desa bisa terealisasi sesuai target Presiden Jokowi di tahun 2025 ini dapat terwujud,” tegas Mukhtarudin.

Pria kelahiran Pangkalan Bun Kalteng ini tak lupa mengingatkan pemerintah dalam hal ini Kementerian ESDM bahwa terkait listrik desa telah tercatat dalam kebijakan kesimpulan rapat Banggar DPR RI dengan pemerintah terkait UU APBN 2024

“Saya kira ini sangat mengingat secara Undang-undang,” pungkas Mukhtarudin.

Pakar Menilai Pengaruh Airlangga Kunci Melonjaknya Suara Golkar di Pileg 2024

Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto.

Berita Golkar – Pencapaian suara Partai Golkar di Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 mengalami lonjakan.

Dari penghitungan internal Golkar, partai berlambang pohon beringin itu unggul di 25 dari 38 provinsi.

Pengamat politik dari Universitas Nasional (Unas) R Wijaya Dg Mapasomba menganalisa melonjaknya suara Golkar di Pemilu 2024 karena beberapa hal.

Namun, menurut dia, yang paling utama karena figur Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Menurut dia, Golkar di era Airlangga bisa solid dan menggerakan mesin politik partai tersebut secara masif.

Kondisi itu berkontribusi positif bagi kemenangan Golkar di Pileg dan ikut membantu suara pasangan capres cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

“Ini harus diakui bahwa pengaruh Airlangga yang membangun konsolidasi yang kuat dari internal sampai ke masyarakat paling bawah menyebabkan lonjakan suara Partai Golkar,” kata Wijaya di Jakarta, Rabu, 20 Maret 2024.

Wijaya menyebut faktor kedua adalah militansi kader-kader Golkar yang terjun langsung di tengah masyarakat dalam menyerap aspirasi.

Kata dia, hal itu tak bisa lepas dari peran Airlangga sebagai nakkoda partai sehingga jumlah perolehan kursi Golkar di DPR naik signifikan.

“Kalau suara partai naik kan pasti tergantung siapa ketua umumnya. Nah, pada saat ini kan Airlangga Ketua Umum Golkar berarti keberhasilan ini suatu pembuktian dari kepemimpinan beliau,” lanjut Wijaya.

Pun, dia menilai kelihaian Airlangga juga bisa menempatkan calon legislatif (caleg) Golkar di daerah pemilihan yang berpotensi jadi lumbung suara.

Bagi dia, upaya itu sebagai kehebatan Airlangga dalam melakukan pendekatan untuk pencapaian Golkar.

“Pendekatannya kepada figur yang berpengaruh di daerah itu, kemudian diusung menjadi caleg Golkar. Akhirnya terbukti banyak caleg Golkar yang lolos ke Parlemen dan ini tidak bisa dinafikan bahwa memang kerja Airlangga,” jelasnya.

Lebih lanjut, dia tak setuju anggapan suara Golkar melejit karena efek mengusung duet Prabowo-Gibran.

Kata dia, justru sebaliknya, berkat Golkar perolehan suara Prabowo-Gibran naik di beberapa daerah.

“Kalau ada yang mengatakan bahwa suara Partai Golkar naik karena mengusung Prabowo-Gibran, ya saya pikir tidak tepat. Karena Golkar merupakan partai besar dan salah satu partai tertua, tidak mungkin mengejar efek ekor jas Prabowo-Gibran,” tuturnya.

Kemudian, Wijaya menuturkan, kemenangan Golkar di 15 Provinsi juga tak lepas dari kinerja Airlangga sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.

Airlangga juga sempat jabat Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) dengan kinerja yang berhasil. “Pak Airlangga juga bukan pemimpin yang kontroversial,” katanya.

DPD Golkar Banten Solid Dukung Airlangga Hartarto Kembali Maju Ketua Umum

Berita Golkar – Menyikapi dinamika yang berkembang, DPD Partai Golkar Provinsi Banten yang dipimpin Ratu Tatu Chasanah menyatakan dukungannya kepada ketua umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto.

Golkar Provinsi Banten solid mendukung Airlangga. Menurut Tatu, dukungan tersebut diberikan sebagai apresiasi kepada Airlangga selaku ketua umum Partai Golkar yang telah berhasil sukses mengangkat suara Partai Golkar di Pemilu 2024 ini.

“Semua (pengurus) DPD I dan DPD II (Golkar) se-Indonesia sudah memberikan dukungan ke Pak Airlangga untuk maju dan mendukung di Munas Desember 2024. Semua berharap aklamasi,” ujar Tatu kepada Banten Raya melalui pesan Whatshapp, Senin (18/3/2024).

Terkait dengan adanya isu yang berkambang bahwa Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi melakukan manuver politik untuk mengambil alih Partai Golkar, Tatu membantah hal tersebut. “Enggak benar itu isunya,” tegasnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Bidang Media DPD Partai Golkar Banten, Amrin Nur mengatakan, tidak ada alasan bagi kader Partai Golkar untuk tidak mendukung Airlangga.

“Pak Airlangga sudah terbukti sukses memenangkan Partai Golkar pada pemilu 2024 ini,” katanya.

Amrin juga menilai, Airlangga merupakan sosok pemimpin yang mengayomi dan menyatukan seluruh kader Partai Golkar, sehingga salah kalau ada kader yang tidak mendukung penuh.

“Kalau ada calon lain mau silaturahmi ke Banten bisa saja, tapi untuk dukung mendukung mohon maaf, karena Golkar Banten sudah solid dan satu suara untuk Pak Airlangga,” tuturnya.

Dukungan juga disampaikan Ketua DPD Partai Golkar Kota Serang Ratu Ria Maryana. Menurut Ratu Ria, pihaknya masih solid dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

“Insya Allah masih solid dengan Pak Airlangga,” tegasnya.

Ratu Ria mengaku tidak ada lobi-lobi pendekatan politik yang dilakukan oleh pihak-pihak Bahlil Lahadalia untuk merebut kursi Ketua Umum Partai Golkar.

“Gak ada pendekatan,” ucap dia.

Namun, menurut Ria, pihaknya masih belum membahas Munas Partai Golkar, karena masih fokus mengawal Pemilu 2024 dan pencapaian Pilkada Kota Serang 2024.

“Untuk saat ini kami masih fokus ke tahapan Pemilu 2024 dan pencapaian Pilkada 2024. Belum ada pembahasan untuk Munas, mungkin nunggu ada pembahasan dan arahan,” ujar Ratu Ria.

Selanjutnya, pengurus DPD Golkar Kota Cilegon memastikan tegak lurus dengan Airlangga Hartarto.

Menurut Isro, Golkar Cilegon dan juga seluruh DPD II di Provinsi Banten akan tetap tegak lurus dengan Airlangga dan mendukung sepenuhnya untuk kembali memegang tampuk kepemimpinan DPP Golkar jika Munas digelar.

“Seluruh Sekjen (Sekretaris DPD II di Banten) sama dengan kita, tegak lurus dengan Pak Airlangga. Semuanya sama dan sepakat untuk tetap bersama Airlangga,” katanya.

Isro mengatakan, dibawah kepemimpinan Pak Airlangga kondisi Golkar bisa kembali menjadi pemenang di kursi legislatif DPR RI pada 2024.

Perolehan suara juga semakin meningkat sama seperti dulu saat Golkar dipimpin Akbar Tanjung pada Pemilu 2004.

“Ini menjadi bukti keberhasilan Pak Airlangga dalam memimpin, dimana perolehan Golkar meningkat signifikan dan memenangkan kursi di pemilu legislatif pada Pemilu 2024 ini,” jelasnya.

Munas, DPD Golkar Sulsel Solid Dukung Airlangga Hartarto

Wakil Ketua DPD I Golkar Sulsel, Rahman Pina.

Berita Golkar – Wakil Ketua DPD I Golkar Sulsel, Rahman Pina menyebut bahwa Golkar di Sulsel solid mendukung Airlangga Hartarto untuk kembali maju sebagai Ketua Umum DPP Golkar pada Musyawarah Nasional (Munas).

Rahman Pina mengatakan, total suara di Sulsel adalah 25 suara terdiri dari 1 suara DPD I dan 24 suara DPD II kabupaten/kota.

Menurut Anggota DPRD Sulsel ini, Sulsel solid kepada Airlangga, karena pencapaian Menko Perekonomian itu di Pileg 2024, sehingga suara Golkar melesat menjadi salah satu pertimbangannya.

“Sulsel seluruh DPD I dan DPD II sudah memberikan surat dukungannya kepada Pak Airlangga. Dan itu sudah kita rapat pleno,” kata Rahman Pina saat ditemui di DPRD Sulsel pada Selasa 19 Maret 2024.

RP sapaannya menilai, pemegang suara di Sulsel solid mendukung Airlangga meski memang muncul nama baru.

Belum lagi, dukungan ini langsung berupa surat pernyataan yang diteken ketua dan sekretaris dengan stempel basah.

“Ini dukungan resmi dan ini hasil pleno, bukan hanya sekedar surat-surat. Artinya bukan hanya sekedar surat tentang ketua dan sekretaris, tetapi bentuk dukungan real kepada Pak Airlangga,” ujarnya.

Ketua Komisi E DPRD Sulsel ini menilai, mayoritas seluruh DPD I dan DPD II di Indonesia menginginkan Airlangga kembali menjadi ketua umum. Sehingga berpotensi aklamasi.

“Saya kira walaupun ada yang muncul tetapi kan basisnya adalah dukungan, tidak cukup hanya dengan muncul di media kemudian menjadi calon. Tapi harus ada basis dukungan dari voters sebagai pemilik suara dan kalau calon lain tidak cukup dukungan dari pemilik suara, berarti Pak Airlangga yang menjadi ketua,” jelasnya.

RP meyakini dukungan DPD I dan DPD II dari Sulsel untuk Airlangga yang diberikan tidak berubah.

“Kalau Sulsel kemungkinan tidak ada perubahan, karena semua memang apalagi dengan hasil pemilu yang sangat bagus ini. Saya kira ini adalah bagian dari kesuksesan Pak Airlangga di partai dengan perolehan suara yang signifikan,” jelasnya.

Jubir Golkar Sulsel, Zulham Arief menambahkan DPD I bersama 24 DPD II kabupaten/kota telah melakukan rapat pleno dan memberikan surat rekomendasi dukungan kepada Airlangga Hartarto untuk maju sebagai Calon Ketua Umum pada Munas Golkar tahun ini.

“Sudah lengkap. Dan suratnya sudah diberikan langsung dari Pak Taufan Pawe kepada Pak Airlangga di Bali,” jelas Zulham.

Jerry Sambuaga: AMPI Bakal “All Out” Dukung Airlangga di Munas Golkar

Ketua Umum DPP AMPI, Jerry Sambuaga.

Berita Golkar – Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI), salah satu organisasi sayap Partai Golkar, menyatakan akan mendukung Airlangga Hartarto sebagai ketua umum Golkar pada Musyawarah Nasional (Munas) 2024 pada Desember mendatang.

“Kita all out untuk beliau, mendukung, dan tentunya menyambut baik keberlanjutan kepemimpinan beliau untuk ketua umum Golkar,” kata Ketua Umum AMPI Jerry Sambuaga kepada Kompas.com, Selasa (19/3/2024).

Jerry beralasan, Airlangga berhasil mencetak prestasi selama menjabat sebagai ketua umum Golkar.

Menurut dia, hal ini ditandai dengan mendongkraknya perolehan suara Partai Golkar dari kisaran 12 persen pada Pemilu 2019 menjadi sekitar 15 persen pada Pemilu 2024.

Ia juga memandang kepemimpinan Airlangga juga memberikan angin segar kepada kader-kader muda di partai berlambang pohon beringin itu.

“Tentunya ini adalah suatu pencapaian yang menurut saya spektakuler dan kami sangat mengapresiasi,” kata Jerry.

Wakil Menteri Perdagangan ini pun tidak menyoalkan status Airlangga yang sudah dua periode menjabat sebagai ketua umum Partai Golkar.

Sebab, Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Partai Golkar tidak mengatur pembatasan masa jabatan ketua umum partai tersebut.

Jerry juga mengeklaim belum mendengar isu yang menyebut Presiden Joko Widodo masuk dalam bursa calon ketua umum Partai Golkar.

Ia hanya menekankan bahwa AMPI akan tetap mendukung Airlangga pada munas mendatang.

“Ketika keberhasilan beliau itu sudah terbukti secara konkret dan tolok ukurnya juga jelas ya tentunya kami mendukung beliau,” ujar Jerry.

Sebelumnya, dua organisasi pendiri Partai Golkar, Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) dan Kosgoro 1957, telah menyatakan mendukung Airlangga menjadi ketua umum.

MKGR dan Kosgoro sama-sama berpandangan Airlangga telah berhasil meningkatkan suara Partai Golkar secara signifikan pada Pemilu 2024.

Sejumlah pengurus daerah juga sudah menyatakan dukungan kepada Airlangga untuk kembali menjadi ketua umum Golkar.

Bentuk Apresiasi, Ferdiansyah Buka Puasa Bersama bersama Wartawan

Ketua DPD II Partai Golkar Kota Dumai, Ferdiansyah buka puasa bersama dengan belasan wartawan di Hotel Grand Zuri Dumai, Selasa (19/03/2024).

Berita Golkar – Ketua DPD II Partai Golkar Kota Dumai, Ferdiansyah menggelar silaturahmi sekaligus buka puasa bersama dengan belasan wartawan di Hotel Grand Zuri Dumai, Selasa (19/03/2024).

Caleg terpilih DPRD Dumai Dapil I (Dumai Kota – Dumai Selatan) dari Partai Golkar ini mengaku memilih bersilaturahmi dan buka puasa bersama dengan insan pers pada kesempatan pertama rangkaian kegiatan Ramadhan 1445 H, karena merasa sangat terbantu atas ekspose para wartawan atas dirinya maupun partai yang dipimpinnya.

“Selama empat tahun memimpin Partai Golkar Kota Dumai, tak pernah lepas dari dukungan insan pers. Karenanya insan pers bagi saya mendapatkan tempat yang sangat istimewa. Secara pribadi maupun pengurus, saya mengucapkan terima kasih,” katanya.

Berkat dukungan pengurus partai Golkar Kota Dumai, fungsionaris, kader, simpatisan dan wartawan, kata Ferdi, Partai Golkar Kota Dumai pada Pemilu 2024 mendapat 5 kursi di DPRD Dumai. Sebuah angka yang sebelumnya tak pernah tercapai.

“Ini adalah jumlah kursi terbanyak yang pernah dicapai Partai Golkar. Dan sejak penerapan suara terbanyak yang terpilih, kali pertama Ketua DPD Golkar Dumai duduk sebagai anggota DPRD,” katanya.

Secara pribadi sebagai pengusaha, setiap tahun Ferdiansyah rutin menggelar buka puasa bersama.

Baik dengan keluarga besarnya, ratusan karyawan sejumlah perusahaan yang dipimpinnya, wartawan, team sepakbola dan futsal asuhannya, anak yatim dan dhuafa, wartawan, sejumlah komunitas dan mitra kerja.

Setiap ramadhan pula Ferdiansyah berbagi takjil yang ia beli langsung dari pedagang dan UMKM.

“Saya terus berharap bisa bersama saling mendukung. Apalagi wartawan merupakan telinga untuk mendengar aspirasi masyarakat,” katanya.

Silaturahmi dan buka puasa bersama berlangsung penuh kegembiraan. Apalagi pada hari buka puasa bersama tersebut, Ferdiansyah berulang tahun.

Ketika ditanya soal langkah politik selanjutnya, terutama soal pemilihan Wali Kota Dumai yang berlangsung tahun ini, Ferdiansyah mengatakan belum terlalu memikirkan.

“Usai pileg ini saya fokus ke bisnis. Belum terpikir untuk maju. Masih menunggu regulasi. Lain hal jika diperintahkan oleh partai,” katanya.

Waketum Golkar, Firman Tolak Munas Dimajukan Sebelum Desember 2024

Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Firman Soebagyo.

Berita Golkar – Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Golkar, Firman Soebagyo tak setuju jika musyawarah nasional (Munas) partainya digelar sebelum Desember 2024 alias dimajukan.

Firman mengatakan, sejauh ini belum ada alasan agar Munas Golkar dimajukan sebelum Desember.

“Saya rasa enggak ada alasan untuk majukan Munas,” kata Firman saat ditemui di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (18/3/2024).

Dia menegaskan, Golkar memiliki mekanisme untuk melakukan Munas. Dia tak mau mekanisme partai diubah hanya untuk kepentingan tertentu.

“Ini kan Golkar sudah punya mekanisme, jangan sampai anggaran dasar, anggaran rumah tangga itu diubah hanya untuk kepentingan tertentu,” ujar Firman.

Firman mempersilakan semua pihak untuk mengusulkan agar Munas Golkar dimajukan, namun dia mempertanyakan alasannya.

“Tapi kan tadi pakem-pakemnya kan jelas, apa alasan memajukan Munas,” ungkapnya.

Terkait bursa calon ketua umum, dia menilai, Airlangga Hartarto merupakan sosok yang berhasil memimpin Golkar.

“Belum tentu orang yang akan mencalonkan juga lebih baik, kenapa kita mesti harus mencari calon alternatif lain. Kalau saya yang pasti-pasti saja,” ucap Firman.

Dia mencotohkan, perolehan kursi DPR RI fraksi Golkar periode 2014-2019 hanya 85, namun pada 2024-2029 diprediksi meningkat menjadi 105 kursi.

“Kita juga memberikan apresiasi kepada ketua umum (Airlangga) yang kemarin ya terus terang diprediksi bahwa banyak juga dari internal kita mengatakan ini gagal. Ternyata tidak,” imbuh Firman.

Scroll to top